Terkadang, tubuh terasa lemas saat bangun di pagi hari. Tapi, tak hanya kopi yang bisa diandalkan untuk memicu energi, lho!
Tak sedikit orang minum kopi di pagi hari agar tubuh terasa lebih segar. Dengan begitu, mereka dapat menjalani aktivitas sehari-hari lebih bersemangat.Lantas, bagaimana dengan mereka yang tak begitu menyukai kopi? Simak
1.Menghirup aroma mint
Berdasarkan penelitian, aroma dan rasa mint dapat membuat tubuh “bangun” lebih cepat. Nah, trik ini bisa dipraktikkan saat Anda merasa lelah maupun mengantuk.
Selain mint, aroma lain seperti citrus atau jahe juga ampuh meningkatkan energi. Investasikan sedikit uang untuk membeli parfum yang mengandung tiga bahan tadi untuk hari-hari penuh energi.
2.Minum air putih lebih banyak
Kandungan tubuh manusia lebih banyak air, kurang sedikit akan membuat kita merasa lelah. Itulah alasan pakar kesehatan menyarankan untuk minum tak kurang dari delapan gelas dalam sehari. Air dapat membuat tubuh berfungsi lebih baik.
3.Tidak melupakan sarapan
Sarapan merupakan jam makan paling penting dalam satu hari. Dengan rutin sarapan seimbang, maka tubuh akan berenergi sepanjang hari.
4.Kurangi gula
Asupan gula terlalu tinggi dapat menyebabkan peradangan tubuh. Dengan begitu, tubuh lebih cepat lelah.
5.Makan pisang
Mengonsumsi camilan ringan kaya karbohidrat dapat meningkatkan energi. Coba makan pisang setelah makan siang dan rasakan perbedaannya.
sumber:okezone